JAKARTA. Politikus PKS Refrizal menyatakan keheranannya dengan keputusan KPK mencegah putra Ketua Majelis Syuro PKS Hilmi Aminuddin, Ridwan Hakim, keluar negeri terkait kasus dugaan korupsi daging impor. Menurutnya Ridwan masih anak kemarin sore yang belum tahu bisnis. “Dia anak kemarin sore, kuliah baru tamat dari Inggris, cuma anak-anak, berbisnis apa belum tahulah,” kata Fefrizal saat ditemui di Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta Pusat, Senin (18/2). Ia juga membantah kalau kepergian Ridwan ke luar negeri pada 7 Februari lalu dilakukan untuk melarikan diri dari pencegahan KPK. "Bagaimana bisa dicegah kalau selama ini KPK saja belum pernah memeriksa yang bersangkutan sebagai saksi. Kita minta KPK melakukan secara adil. Ridwan Hakim tidak ada kisah kriminal,” tegasnya.
Politisi PKS: Putra Hilmi masih anak kemarin sore
JAKARTA. Politikus PKS Refrizal menyatakan keheranannya dengan keputusan KPK mencegah putra Ketua Majelis Syuro PKS Hilmi Aminuddin, Ridwan Hakim, keluar negeri terkait kasus dugaan korupsi daging impor. Menurutnya Ridwan masih anak kemarin sore yang belum tahu bisnis. “Dia anak kemarin sore, kuliah baru tamat dari Inggris, cuma anak-anak, berbisnis apa belum tahulah,” kata Fefrizal saat ditemui di Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta Pusat, Senin (18/2). Ia juga membantah kalau kepergian Ridwan ke luar negeri pada 7 Februari lalu dilakukan untuk melarikan diri dari pencegahan KPK. "Bagaimana bisa dicegah kalau selama ini KPK saja belum pernah memeriksa yang bersangkutan sebagai saksi. Kita minta KPK melakukan secara adil. Ridwan Hakim tidak ada kisah kriminal,” tegasnya.