JAKARTA. Produsen sepeda PT Insera Sena yang memproduksi sepeda Polygon Indonesia menargetkan penjualan tahun ini bertumbuh 10% dibandingkan penjualan tahun lalu. Perusahaan akan mengeluarkan varian baru sambil memperkuat brand di pasar global. Rony Liyanto, Direktur Pemasaran PT Insera Sena mengatakan bahwa tahun ini perusahaan menargetkan penjualan 10% dari 2014. "Tahun ini sampai 10% saja sudah bagus, karena situasi ekonomi dalam dan luar negeri belum terlalu mendukung," ujar Rony pada KONTAN, Selasa (17/2). Ia mengatakan nilai tukar rupiah terhadap dollar yang fluktuatif membuat penjualan sepeda tidak optimal. Pasalnya sekitar 50% kandungan sepeda masih impor.
Polygon menargetkan penjualan naik 10%
JAKARTA. Produsen sepeda PT Insera Sena yang memproduksi sepeda Polygon Indonesia menargetkan penjualan tahun ini bertumbuh 10% dibandingkan penjualan tahun lalu. Perusahaan akan mengeluarkan varian baru sambil memperkuat brand di pasar global. Rony Liyanto, Direktur Pemasaran PT Insera Sena mengatakan bahwa tahun ini perusahaan menargetkan penjualan 10% dari 2014. "Tahun ini sampai 10% saja sudah bagus, karena situasi ekonomi dalam dan luar negeri belum terlalu mendukung," ujar Rony pada KONTAN, Selasa (17/2). Ia mengatakan nilai tukar rupiah terhadap dollar yang fluktuatif membuat penjualan sepeda tidak optimal. Pasalnya sekitar 50% kandungan sepeda masih impor.