KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Direktur Komersial PT Hartono Istana Teknologi (Polytron) Tekno Wibowo buka suara terkait relaksasi impor melalui penerbitan Peraturan Menteri Perdagangan (Permendag) Nomor 8 Tahun 2024 tentang Perubahan Ketiga atas Peraturan Menteri Perdagangan No 36/2023 tentang Kebijakan dan Pengaturan Impor. Sebelummya, Gabungan pelaku industri elektronik menyampaikan rasa kecewanya atas kebijakan relaksasi impor. Dalam aturan itu pelaku industri elektronik dalam negeri cenderung dirugikan dan berpihak pada importir. Aturannya kini importir tidak lagi perlu memiliki pertimbangan teknis (pertek) dari Kementerian Perindustrian (Kemenperin), yang selama ini berfungsi untuk memberikan peluang peningkatan daya saing kepada industri dalam negeri.
Polytron Khawatir Relaksasi Permendag 8/2024 Bikin Ragu Investor
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Direktur Komersial PT Hartono Istana Teknologi (Polytron) Tekno Wibowo buka suara terkait relaksasi impor melalui penerbitan Peraturan Menteri Perdagangan (Permendag) Nomor 8 Tahun 2024 tentang Perubahan Ketiga atas Peraturan Menteri Perdagangan No 36/2023 tentang Kebijakan dan Pengaturan Impor. Sebelummya, Gabungan pelaku industri elektronik menyampaikan rasa kecewanya atas kebijakan relaksasi impor. Dalam aturan itu pelaku industri elektronik dalam negeri cenderung dirugikan dan berpihak pada importir. Aturannya kini importir tidak lagi perlu memiliki pertimbangan teknis (pertek) dari Kementerian Perindustrian (Kemenperin), yang selama ini berfungsi untuk memberikan peluang peningkatan daya saing kepada industri dalam negeri.