Pontianak toreh inflasi tertinggi se-Indonesia



JAKARTA. Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan indeks harga konsumen (IHK) Mei 2016 mengalami inflasi bulanan sebesar 0,24%.

BPS mencatat, dari 82 kota IHK yang diamati, sebanyak kota 67 mengalami inflasi. Sedangkan 15 kota sisanya mengalami deflasi.

"Inflasi tertinggi terjadi di Pontianak sebesar 1,67%," kata Kepala BPS Suryamin dalam konferensi pers di kantornya, Rabu (1/6).


Sementara itu, inflasi terendah terjadi di Kota Singaraja dan Palangkaraya masing-masing sebesar 0,02%.

Sedangkan deflasi tertinggi terjadi di Sorong sebesar 0,92%.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Sanny Cicilia