Porsi komponen lokal di ponsel akan ditingkatkan



JAKARTA. Pemerintah berencana untuk meningkatkan penggunaan komponen lokal di industri ponsel. Rencananya, kebijakan tersebut akan dikeluarkan pada pertengahan 2015 ini dan akan diberlakukan mulai 1 Januari 2017 mendatang.

Rudiantara, Menteri Komunikasi dan Informatika mengatakan, kebijakan tersebut dikeluarkan untuk mengurangi ketergantungan Indonesia terhadap impor ponsel. "Ketergantungan impor kita sangat tinggi, ini mengakibatkan defisit transaksi berjalan sampai dengan US$ 3 miliar, ini harus dicegah," kata Rudi Jumat (28/2). Rudi mengatakan, sebelum mengeluarkan kebijakan tersebut, pihaknya akan melakukan dengar pendapat dengan sejumlah pemangku kepentingan. Dia berharap, semua pihak yang berkepentingan dengan kebijakan tersebut bisa memberikan masukan dan sarannya kepada pemerintah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Editor: Hendra Gunawan