Posisi buy on support untuk pasangan GBP/USD



JAKARTA. Keunggulan tipis sterling di hadapan the greenback dinilai rentan. Karena memang tidak didukung kekuatan fundamental. Mengutip Bloomberg, Selasa (22/12) pukul 16.35 WIB merangkak naik 0,13% ke level 1,4904 dibanding hari sebelumnya. Nizar Hilmy, Analis SoeGee Futures mengatakan penguatan yang terjadi pada pasangan ini kuat dipengaruhi oleh rebound technical. Sebabnya, beberapa waktu lalu GBP/USD sempat menyentuh level terendahnya dalam delapan bulan terakhir. Pasangan bergerak di bawah moving average (MA) 10 dan 25 mengarah pada tren bearish yang kian tegas. Garis moving average convergence divergence (MACD) juga menunjukkan garis histogram yang menukik di bawah level 0, berpola downtrend. Serta relative strength index (RSI) level 37 masih terus menurun. "Hanya saja stochastic level 6 sudah masuk area oversold membuka peluang rebound," jelas Nizar. Karenanya, menilik pergerakan ini Nizar menyarankan, "Untuk Rabu (23/12) bisa ambil aksi buy on support," imbuhnya. Dengan mempertimbangkan pada esok hari pasangan akan bergulir di kisaran support 1,4830 – 1,4860 dan resistance : 1,4930 – 1,4990.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Editor: Hendra Gunawan