KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sesuai ekspektasi, usainya pertemuan Federal Open Market Committee (FOMC) semalam mendorong performa rupiah. Setelah naik untuk pertama kali di tahun ini, suku bunga acuan the Federal Reserves dipastikan hanya bakal naik dua kali lagi. Analis Pasar Uang Bank Mandiri Reny Eka Putri, bilang, dalam jangka pendek, babak pertama tekanan rupiah memang sudah selesai. Namun, bukan tak mungkin rupiah kembali melemah. "Pelaku pasar masih akan terus mencermati data-data ekonomi AS, terutama tingkat inflasi dan pertumbuhan ekonominya," ujar Reny.
Posisi rupiah di hadapan dollar AS masih dilematis
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sesuai ekspektasi, usainya pertemuan Federal Open Market Committee (FOMC) semalam mendorong performa rupiah. Setelah naik untuk pertama kali di tahun ini, suku bunga acuan the Federal Reserves dipastikan hanya bakal naik dua kali lagi. Analis Pasar Uang Bank Mandiri Reny Eka Putri, bilang, dalam jangka pendek, babak pertama tekanan rupiah memang sudah selesai. Namun, bukan tak mungkin rupiah kembali melemah. "Pelaku pasar masih akan terus mencermati data-data ekonomi AS, terutama tingkat inflasi dan pertumbuhan ekonominya," ujar Reny.