KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah baru saja mengeluarkan paket kebijakan ekonomi jilid XVI. Salah satu kebijakan tersebut mewajibkan para eksportir komoditas sumber daya alam (SDA) untuk memasukkan dan menyimpan devisa hasil ekspor (DHE) ke dalam Sistem Keuangan Indonesia (SKI). Ditempatkanya DHE dalam SKI ini bertujuan untuk menjaga ketahanan ekonomi nasional serta meningkatkan persepsi positif terhadap perekonomian nasional. Sekretaris Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian Susiwijono Moegiarso mengatakan mengatakan, pemerintah sedang berusaha menyelesaikan Peraturan Pemerintah (PP) terkait DHE ini. "Prosesnya cukup panjang, kami usahakan minggu ini selesai sehingga minggu depan bisa diumumkan," tutur Susiwijono, Senin (19/11).
PP tentang DHE ditargetkan selesai akhir minggu Ini
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah baru saja mengeluarkan paket kebijakan ekonomi jilid XVI. Salah satu kebijakan tersebut mewajibkan para eksportir komoditas sumber daya alam (SDA) untuk memasukkan dan menyimpan devisa hasil ekspor (DHE) ke dalam Sistem Keuangan Indonesia (SKI). Ditempatkanya DHE dalam SKI ini bertujuan untuk menjaga ketahanan ekonomi nasional serta meningkatkan persepsi positif terhadap perekonomian nasional. Sekretaris Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian Susiwijono Moegiarso mengatakan mengatakan, pemerintah sedang berusaha menyelesaikan Peraturan Pemerintah (PP) terkait DHE ini. "Prosesnya cukup panjang, kami usahakan minggu ini selesai sehingga minggu depan bisa diumumkan," tutur Susiwijono, Senin (19/11).