KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah tengah memberlakukan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) darurat, untuk menekan laju penyebaran covid-19 saat ini. Bisnis kartu kredit perbankan turut merasakan dampak dari penerapan kebijakan ini. PT Bank Negara Indonesia, atau BNI, mencatatkan pertumbuhan volume transaksi kartu kredit BNI sekitar 14% pada Mei 2021 jika dibandingkan dengan posisi yang sama tahun lalu. “Pada saat ini, sektor transaksi online (e-commerce) menjadi sektor dominan volume transaksi kartu kredit. Meskipun secara umum, seluruh sektor sangat terdampak akibat PPKM ini,” ujar General Manager Divisi Bisnis Kartu BNI, Grace Situmeang kepada Kontan.co.id, Selasa (6/7). Grace menjelaskan, PPKM ini berpengaruh pada penurunan volume transaksi. Awal Juli ini penurunan volume lebih dari 20% dibandingkan dengan volume transaksi pada awal Juni 2021. “Penurunan volume ini mulai dirasakan sejak akhir Juni 2021 dan diprediksi akan tetap berlangsung sampai dengan akhir Juli 2021,” tambah Grace.
PPKM darurat diterapkan, bisnis kartu kredit BNI merosot
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah tengah memberlakukan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) darurat, untuk menekan laju penyebaran covid-19 saat ini. Bisnis kartu kredit perbankan turut merasakan dampak dari penerapan kebijakan ini. PT Bank Negara Indonesia, atau BNI, mencatatkan pertumbuhan volume transaksi kartu kredit BNI sekitar 14% pada Mei 2021 jika dibandingkan dengan posisi yang sama tahun lalu. “Pada saat ini, sektor transaksi online (e-commerce) menjadi sektor dominan volume transaksi kartu kredit. Meskipun secara umum, seluruh sektor sangat terdampak akibat PPKM ini,” ujar General Manager Divisi Bisnis Kartu BNI, Grace Situmeang kepada Kontan.co.id, Selasa (6/7). Grace menjelaskan, PPKM ini berpengaruh pada penurunan volume transaksi. Awal Juli ini penurunan volume lebih dari 20% dibandingkan dengan volume transaksi pada awal Juni 2021. “Penurunan volume ini mulai dirasakan sejak akhir Juni 2021 dan diprediksi akan tetap berlangsung sampai dengan akhir Juli 2021,” tambah Grace.