JAKARTA. PT PP Properti Tbk (PPRO) akan melaksanakan Penambahan Modal Dengan Memberikan Hak Memesan Efek Terlebih Dahuli (PM-HMETD) I dengan menawarkan sebanyak-banyaknya 7,3 miliar lembar saham baru dengan nilai nominal Rp 25,- per saham atau sebesar 23,09% dari modal ditempatkan dan disetor penuh Perseroan. Dalam penawaran ini perusahaan induk PPRO yakni PT Pembangunan Perumahan Tbk (PTPP) akan menyetorkan dana ke anak usahanya ini sebesar Rp 1 triliun. Saat ini, PTPP memiliki saham PPRO sebanyak 64,96%. "Right Issue-nya akan menyesuaikan dana yang didapat dari PTPP supaya saham PTPP tidak terdilusi," kata Indaryanto, direktur keuangan PPRO kepada KONTAN, Rabu (22/2).
PPRO bidik Rp 1,5 T dari right issue
JAKARTA. PT PP Properti Tbk (PPRO) akan melaksanakan Penambahan Modal Dengan Memberikan Hak Memesan Efek Terlebih Dahuli (PM-HMETD) I dengan menawarkan sebanyak-banyaknya 7,3 miliar lembar saham baru dengan nilai nominal Rp 25,- per saham atau sebesar 23,09% dari modal ditempatkan dan disetor penuh Perseroan. Dalam penawaran ini perusahaan induk PPRO yakni PT Pembangunan Perumahan Tbk (PTPP) akan menyetorkan dana ke anak usahanya ini sebesar Rp 1 triliun. Saat ini, PTPP memiliki saham PPRO sebanyak 64,96%. "Right Issue-nya akan menyesuaikan dana yang didapat dari PTPP supaya saham PTPP tidak terdilusi," kata Indaryanto, direktur keuangan PPRO kepada KONTAN, Rabu (22/2).