KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT PP Properti Tbk capai progres marketing sales 15,25% sepanjang semester I-2020. Hingga tutup tahun, anak usaha PT PP (Persero) Tbk ini membidik marketing sales Rp 2,4 triliun. Direktur PP Properti Mustarno menyebutkan sepanjang 6 bulan pertama ini realisasi marketing sales sebesar Rp 366 miliar. "Kontributor terbesar dari proyek Gunung Putri Square, The Ayoma, Begawan, Evenciio dan Little Tokyo," ujarnya kepada kontan.co.id, Kamis (23/7). Pada kuartal I-2020 emiten berkode saham PPRO di Bursa Efek Indonesia (BEI) ini membukukan marketing sales Rp 263 miliar. Dengan begitu, ketika PSBB berlangsung perusahaan masih mampu menambah raihan marketing sales sebesar Rp 103 miliar pada kuartal II/2020.
PPRO kumpulkan marketing sales Rp 366 miliar di semester I-2020
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT PP Properti Tbk capai progres marketing sales 15,25% sepanjang semester I-2020. Hingga tutup tahun, anak usaha PT PP (Persero) Tbk ini membidik marketing sales Rp 2,4 triliun. Direktur PP Properti Mustarno menyebutkan sepanjang 6 bulan pertama ini realisasi marketing sales sebesar Rp 366 miliar. "Kontributor terbesar dari proyek Gunung Putri Square, The Ayoma, Begawan, Evenciio dan Little Tokyo," ujarnya kepada kontan.co.id, Kamis (23/7). Pada kuartal I-2020 emiten berkode saham PPRO di Bursa Efek Indonesia (BEI) ini membukukan marketing sales Rp 263 miliar. Dengan begitu, ketika PSBB berlangsung perusahaan masih mampu menambah raihan marketing sales sebesar Rp 103 miliar pada kuartal II/2020.