KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Prabowo Subianto dan Ganjar Pranowo agaknya menjadi pilihan favorit pemilih. Kedua politisi itu bersaing ketat memperebutkan posisi teratas pilihan rakyat untuk calon presiden jika pemilihan dilakukan sekarang. Demikian temuan survei Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC) bertajuk “Prospek Partai Politik dan Calon Presiden: Kecenderungan Perilaku Politik Pemilih Nasional” yang dirilis secara online pada Selasa (28/12). Survei SMRC ini dilakukan pada 8-16 Desember 2021 melalui tatap muka atau wawancara langsung. Jumlah sample awal 2420 yang dipilih secara acak (multistage random sampling) dari seluruh populasi Indonesia yang berumur minimal 17 tahun atau sudah menikah.
Prabowo dan Ganjar Pranowo Teratas, Anies di Urutan Ketiga, Menurut Survei SMRC
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Prabowo Subianto dan Ganjar Pranowo agaknya menjadi pilihan favorit pemilih. Kedua politisi itu bersaing ketat memperebutkan posisi teratas pilihan rakyat untuk calon presiden jika pemilihan dilakukan sekarang. Demikian temuan survei Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC) bertajuk “Prospek Partai Politik dan Calon Presiden: Kecenderungan Perilaku Politik Pemilih Nasional” yang dirilis secara online pada Selasa (28/12). Survei SMRC ini dilakukan pada 8-16 Desember 2021 melalui tatap muka atau wawancara langsung. Jumlah sample awal 2420 yang dipilih secara acak (multistage random sampling) dari seluruh populasi Indonesia yang berumur minimal 17 tahun atau sudah menikah.