KONTAN.CO.ID - GARUT. Calon Presiden Prabowo Subianto melihat citra politik saat ini bergeser jauh dari arti yang sebenarnya. Hingga, politik saat ini terkesan menakutkan hingga muncul politik Genderuwo. "Secara keilmuan, politik itu artinya keinginan untuk memperbaiki kehidupan rakyat, tapi sekarang jadi menakutkan hingga ada Genderuwo politik," katanya saat menemui warga Garut di Kampung Sukaraja Desa Jatisari Kecamatan Karang Pawitan, Sabtu (17/11). Apa yang disampaikan Prabowo dihadapan ratusan pendukungnya tersebut, langsung disambut riuh para hadirin. Namun, Prabowo enggan melanjutkan kelakarnya tersebut sambil setengah bercanda. "Saya juga nggak tahu tampangnya (Genderuwo politik), jangan dilanjutkan bicaranya ada TV disini, Piss, Piss," katanya sambil mengacungkan dua jari.
Prabowo: Politik saat ini jadi menakutkan, hingga ada istilah "Genderuwo Politik"
KONTAN.CO.ID - GARUT. Calon Presiden Prabowo Subianto melihat citra politik saat ini bergeser jauh dari arti yang sebenarnya. Hingga, politik saat ini terkesan menakutkan hingga muncul politik Genderuwo. "Secara keilmuan, politik itu artinya keinginan untuk memperbaiki kehidupan rakyat, tapi sekarang jadi menakutkan hingga ada Genderuwo politik," katanya saat menemui warga Garut di Kampung Sukaraja Desa Jatisari Kecamatan Karang Pawitan, Sabtu (17/11). Apa yang disampaikan Prabowo dihadapan ratusan pendukungnya tersebut, langsung disambut riuh para hadirin. Namun, Prabowo enggan melanjutkan kelakarnya tersebut sambil setengah bercanda. "Saya juga nggak tahu tampangnya (Genderuwo politik), jangan dilanjutkan bicaranya ada TV disini, Piss, Piss," katanya sambil mengacungkan dua jari.