Praktis dan Mudah! Ini Cara Menghilangkan Panu Tanpa Konsumsi Obat



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Panu membuat orang menjadi tidak percaya diri dengan penampilannya. Ini 2 cara alami mengobati panu yang bisa Anda lakukan di rumah. 

Panu, infeksi jamur yang menimbulkan warna bintik-bintik putih, kuning, merah, atau coklat di kulit. 

Baca Juga: 4 Obat Alami yang Efektif Mengobati Penyakit Eksim


Mengutip dari Cleveland Clinic, panu muncul karena adanya pertumbuhan jamur secara alami yang di kulit tubuh. 

Cuaca panas, kelembapan, dan paparan sinar matahari bisa memperparah panu. Panu tidak bersifat menular dan berbahaya. Namum, panu menimbulkan rasa gatal. 

Umumnya, panu ditemukan di bahu, punggung, dan dada bagian atas. 

Perlu Anda ketahui, orang yang tinggal di daerah tropis atau subtropis paling berisiko terkena panu. 

Biasanya panu banyak menyerang pada musim panas di daerah beriklim sedang dan sekitar masa pubertas ketika kelenjar minyak kulit Anda lebih aktif. 

Selain itu, panu juga bisa muncul saat daya tahan tubuh melemah. Perempuan yang sedang hamil lebih rentan terkena panu karena perubahan hormonal. 

Gejala panu 

Bagi kebanyakan orang, panu menimbulkan sejumlah gejala ringan seperti: 

  • Perubahan warna kulit, biasanya di punggung, dadam dan perut. 
  • Bercak yang berubah warna bisa muncul di semua area tubuh mana saja. 
  • Gatal disekitar area panu 
  • Berkeringat berlebihan 
  • Bercak kulit bisa mengering dan membentuk sisik 
  • Bercak kulit tidak menjadi gelap atau kecoklatan di bawah sinar matahari

Cara mengobati panu

Ada beberapa cara untuk mengobati panu yang bisa Anda lakukan di rumah. Berikut cara mengobati panu: 

1. Menggunakan lotion 

Panu penyakit kulit yang mudah untuk diobati. Anda bisa mengatasi panu dengan mengoleskan lotion di kulit yang terkena panu. 

Bila kondisi panu parah atau meluas, Anda sebaiknya mengunjungi dokter. Umumnya, dokter akan memberikan resep antijamur untuk mengobati panu. 

2. Menggunakan shampo ketombe 

Anda juga bisa mengatasi panu dengan shampo ketombe yang mengandung selenium. 

Anda cukup oleskan shampo ke kulit yang terkena panu saat mandi dan diamkan selama beberapa menit sebelum dibilas. 

Baca Juga: Mampu Menurunkan Gula Darah, Kenali 5 Manfaat Daun Sirsak Lainnya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Tri Sulistiowati