JAKARTA. Seusai Hakim Marisi Siregar mengetuk palu tanda berakhirnya sidang praperadilan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Antasari Azhar, sebagai pemohon sidang, sempat menghampiri kuasa hukum Polri dan Polda Metro Jaya untuk memberikan sedikit pesan teguran. "Bayangkan diri saya dalam penjara saat saudara menjawab. Mari jujur dan apa adanya," ujar Antasari kepada ketiga kuasa hukum termohon yang mewakili Mabes Polri dan Polda Metro Jaya, Selasa (11/11/2014). Di dalam sidang dengan agenda mendengar jawaban termohon itu, Antasari sempat menyatakan kekecewaannya terhadap kuasa hukum termohon yang menurut dia tidak serius dalam membacakan jawaban tertulis.
Praperadilan, Antasari tegur kuasa hukum Polri
JAKARTA. Seusai Hakim Marisi Siregar mengetuk palu tanda berakhirnya sidang praperadilan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Antasari Azhar, sebagai pemohon sidang, sempat menghampiri kuasa hukum Polri dan Polda Metro Jaya untuk memberikan sedikit pesan teguran. "Bayangkan diri saya dalam penjara saat saudara menjawab. Mari jujur dan apa adanya," ujar Antasari kepada ketiga kuasa hukum termohon yang mewakili Mabes Polri dan Polda Metro Jaya, Selasa (11/11/2014). Di dalam sidang dengan agenda mendengar jawaban termohon itu, Antasari sempat menyatakan kekecewaannya terhadap kuasa hukum termohon yang menurut dia tidak serius dalam membacakan jawaban tertulis.