Prediksi Hujan Jabodetabek, Selasa (6/8): Ada Potensi Hujan Lebat



KONTAN.CO.ID - Potensi hujan kembali muncul di wilayah Jabodetabek besok, Selasa (6/8). BMKG melaporkan bahwa hujan dengan intensitas lebat akan mengguyur beberapa titik.

Cuaca panas mulai kembali lagi ke Jabodetabek beberapa hari terakhir. Bersamaan dengan itu, awan tebal juga kerap terlihat.

Hasilnya, hujan juga telah turun di beberapa titik sejak akhir pekan lalu dan sepertinya masih akan muncul hingga satu pekan ke depan.


Mengutip laporan cuaca BMKG, hujan dengan intensitas ringan hingga lebat diprediksi akan mengguyur Jabodetabek.

Baca Juga: Meski Puncak Kemarau, Cuaca Hujan Deras di Provinsi Ini 2-8 Agustus 2024

Hujan lebat diprediksi akan turun di Jakarta Selatan, Kota Depok, dan Kota Tangerang Selatan. Di wilayah lain, potensi hujan yang muncul hanya di level ringan dan sedang.

Naiknya curah hujan ini membuat BMKG mengeluarkan peringatan dini gelombang tinggi di wilayah perairan seluruh Indonesia.

Tidak menutup kemungkinan juga bencana hidrometeorologi seperti banjir akan menghampiri Jabodetabek dalam beberapa waktu ke depan.

Silakan simak daftar wilayah Jabodetabek yang berpotensi diguyur hujan besok berikut ini.

Baca Juga: Tren Energi Bersih dari Permukaan Waduk Cirata

Prediksi Hujan Jabodetabek, 6 Agustus 2024

Hujan Ringan: Kabupaten Bekasi.

Hujan Sedang: Jakarta Pusat, Jakarta Barat, Jakarta Timur, Jakarta Utara, Kepulauan Seribu, Kota Bekasi, Kabupaten Bogor, Kota Bogor, Kota Tangerang.

Hujan Lebat: Jakarta Selatan, Kota Depok, Kota Tangerang Selatan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News