KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Prediksi Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) hari Kamis, 5 Agustus 2021 berpotensi melanjutkan penguatan. Sejumlah saham menjadi rekomendasi analis untuk meraih cuan pada trading hari ini. Seperti diketahui, IHSH bergerak positif dengan kenaikan 0,46% ke level 6.159,04 pada perdagangan Rabu (4/8). Hal ini menjadikan IHSG menguat secara berturut-turut dalam tiga hari perdagangan terakhir. Analis Phintraco Sekuritas Valdy Kurniawan prediksi, IHSG masih dapat menguji resistance level 6.170 pada perdagangan hari ini, Kamis (5/8) dengan support di level 6.075. Saham-saham bank, terutama BBNI, BBRI, dan BMRI berpotensi kembali menjadi movers IHSG. "Proyeksi tersebut didasari potensi berlanjutnya tren penguatan nilai tukar rupiah," ucap Valdy.
Prediksi IHSG hari Kamis (5/8) menguat lagi, untuk trading cermati saham ini
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Prediksi Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) hari Kamis, 5 Agustus 2021 berpotensi melanjutkan penguatan. Sejumlah saham menjadi rekomendasi analis untuk meraih cuan pada trading hari ini. Seperti diketahui, IHSH bergerak positif dengan kenaikan 0,46% ke level 6.159,04 pada perdagangan Rabu (4/8). Hal ini menjadikan IHSG menguat secara berturut-turut dalam tiga hari perdagangan terakhir. Analis Phintraco Sekuritas Valdy Kurniawan prediksi, IHSG masih dapat menguji resistance level 6.170 pada perdagangan hari ini, Kamis (5/8) dengan support di level 6.075. Saham-saham bank, terutama BBNI, BBRI, dan BMRI berpotensi kembali menjadi movers IHSG. "Proyeksi tersebut didasari potensi berlanjutnya tren penguatan nilai tukar rupiah," ucap Valdy.