KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Prediksi Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan Selasa 22 Maret 2022 berpotensi mengalami kenaikan. Sejumlah harga saham diprediksi akan naik. Seperti diketahui, IHSG bergerak naik tipis 0,22 poin ke level 6.955,18 pada perdagangan Senin (21/3). Prediksi IHSG hari ini berpotensi bergerak naik mendekati level 7.000. Analis Phintraco Sekuritas Valdy Kurniawan prediksi IHSG berpotensi technical rebound ke kisaran 6.970. Ada beberapa saham yang berpotensi mengalami kenaikan harga seperti ANTM dan SSMS.
Harga saham ANTM pada perdagangan Senin 21 Maret 2022 ditutup di level 2.360 turun 30 poin atau 1,26% dari sehari sebelumnya. Sedangkan harga saham SSMS ditutup di level 1.100 naik 10 poin atau 0,92%. Harga saham PWON, TLKM, dan SCMA juga diprediksi akan melanjutkan penguatan. Lalu, rekomendasi saham untuk trading buy adalah INKP dan TKIM. Meski ada potensi kenaikan, Valdy juga mengingatkan investor untuk mewaspadai potensi koreksi IHSG. Pelaku pasar harus mewaspadai potensi koreksi lanjutan dalam jangka menengah dengan support area terdekat di 6.920. Baca Juga: IHSG Tergelincir 0,21% ke 6.940,3 pada Sesi I, Asing Jual BBCA, HEAL, dan BMRI Pasalnya, secara teknikal, terbentuk death cross pada Stochastic RSI dan MACD. Di samping itu, investor asing mengawali pekan ini, Senin (21/3) dengan net sell sebesar Rp 567,95 miliar.