KONTAN.CO.ID - Berikut adalah ulasan prediksi Kolombia vs Argentina dalam lanjutan babak Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Amerika Selatan atau CONMEBOL hari Rabu (11/9) pagi waktu Indonesia. Di atas kertas, timnas Argentina jelas lebih diunggulkan. Enam kemenangan dalam tujuh laga jadi bukti. Argentina masih jadi pemuncak klasemen zona CONMEBOL. Di sisi lain, Kolombia juga masih jadi salah satu tim terkuat di zona ini dan duduk dua tingkat di bawah Argentina dalam papan klasemen.
Prediksi Kolombia vs Argentina
Catatan pertandingan Argentina di tujuh laga kualifikasi zona ini menunjukkan 6 kali menang dan 1 kali kalah. Di laga sebelumnya, Argentia sukses membungkam Chile dengan skor 0-3. Gol dicetak oleh Alexis Mac Allister, Julian Alvarez, dan Paulo Dybala. Kali ini Argentina masih belum bisa tampil tanpa Lionel Messi yang dibekap cidera. Namun hal ini bukan jadi masalah karena Lionel Scaloni masih memiliki pilihan penyerang lain yang tak kalah mumpuni. Di kubu lawan, Kolombia sejauh ini telah merasakan 3 kali menang, 4 kali imbang, dan belum pernah kalah. Argentina punya peluang besar untuk memberikan kekalahan pertama bagi Kolombia. Pada laga sebelumnya, Kolombia hanya mampu bermain imbang dengan Peru. Skor 1-1 membuat Kolombia pulang dengan hanya 1 poin. Kolombia nyaris kalah jika tidak diselamatkan gol Luis Diaz di menit 82'. Kesulitan mencetak gol ini jelas jadi kelemahan fatal menghadapi cepatnya metode serangan para penggawa Argentina. Melihat catatan itu, prediksi Kolombia vs Argentina jelas mengarah kepada kemenangan Argentina dengan margin gol lebih dari dua. Prediksi line up Kolombia: Vargas, Mojica, Mina, Lucumi, Munoz; Arias, Lerma, Rios; Diaz, Duran, James.Jadwal & Link Streaming
Kolombia vs Argentina- Rabu, 11 September 2024
- Pukul 03.30 WIB
- Roberto Melendez Metropolitan Stadium
- Link live streaming Kolombia vs Argentina: Vidio.com.