KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Prediksi line-up timnas Argentina dalam laga pertama Grup C di Piala Dunia Qatar 2022 cukup sulit dilakukan, mengingat banyaknya pemain kelas dunia yang dibawa pelatih Lionel Scaloni. Di laga pertama kontra Arab Saudi, Scaloni mungkin akan langsung menurunkan pemain terbaiknya. Argentina tentu tidak ingin membuang peluang meraih tiga poin dari tim yang tidak diunggulkan seperti Arab Saudi.
Baca Juga: Jadwal Piala Dunia Qatar Hari Ini, Selasa (22/11): Argentina Main Pukul 17:00 WIB Prediksi Line-Up Argentina
Emi Martinez jelas akan jadi pilihan utama Scaloni untuk ada di bawah mistar gawang. Penjaga gawang utama Aston Villa ini memang sedang dalam puncak performanya. Formasi 4-3-3 kemungkinan besar akan diterapkan Scaloni. Melihat skema ini, prediksi line-up Argentina berikut ini rasanya wajib mencantumkan nama Lisandro Martinez, Marcos Acuna, Nahuel Molina, dan Nicolas Otamendi. Keempat pemain memang jadi andalan Scaloni dalam beberapa pertandingan kualifikasi terakhir. Martinez yang bermain sangat apik bersama Manchester United jelas wajib bermain sejak awal. Sementara itu, Otamendi sebagai pemain senior juga harus hadir sebagai pemimpin di lini belakang. Di lini tengah, ada tujuh nama gelandang yang bisa dipilih. Tapi, jika harus memilih tiga nama untuk masuk prediksi line-up Argentina vs Arab Saudi, sepertinya nama Rodrigo de Paul, Leandro Paredes, dan Papu Gomez akan jadi pilihan. Di lini depan, trio Lionel Messi, Lautaro Martinez, dan Angel di Maria sepertinya akan jadi pilihan utama Scaloni. Mengutip wartawan
TyC Sports Argentina, Gaston Edul, Scaloni telah memisahkan sebelas pemain dalam sesi latihan terakhir. Mereka adalah Emi Martinez, Molina, Cristian Romero, Nicolas Tagliafico, Otamendi, De Paul, Paredes, Papu Gomez, Messi, Lautaro, dan Di Maria. Sebelas nama tersebut kemungkinan besar akan menjadi starting line-up Argentina di laga pertamannya sore ini.
Baca Juga: Jadwal Pertandingan dan Squad Argentina di Piala Dunia Qatar 2022 Skuad Argentina di Piala Dunia Qatar 2022
Penjaga Gawang | Emi Martinez (Aston Villa) |
Franco Armani (River Plate) |
Geronimo Rulli (Villarreal) |
Pemain Bertahan | Marcos Acuna (Sevilla) |
Juan Foyth (Villarreal) |
Lisandro Martinez (Manchester United) |
Nicolas Tagliafico (Lyon) |
Cristian Romero (Tottenham) |
Nicolas Otamendi (Benfica) |
Nahuel Molina (Atletico Madrid) |
Gonzalo Montiel (Sevilla) |
German Pezzella (Real Betis) |
Gelandang | Papu Gomez (Sevilla) |
Leandro Paredes (Juventus) |
Rodrigo De Paul (Atletico Madrid) |
Alexis Mac Allister (Brighton) |
Enzo Fernandez (Benfica) |
Exequiel Palacios (Bayer Leverkusen) |
Guido Rodriguez (Real Betis) |
Penyerang | Lionel Messi (PSG) |
Lautaro Martinez (Inter Milan) |
Paulo Dybala (Roma) |
Joaquin Correa (Inter Milan) |
Julian Alvarez (Manchester City) |
Nicolas Gonzalez (Fiorentina) |
Angel Di Maria (Juventus) |
Baca Juga:
Heboh Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi Main Catur Saat Piala Dunia 2022, Ulah Siapa Jadwal Timnas Argentina di Piala Dunia Qatar 2022 (Fase Grup)
Argentina vs Arab Saudi | Selasa, 22 November 2022 |
17:00 WIB |
Argentina vs Meksiko | Minggu, 27 November 2022 |
02:00 WIB |
Polandia vs Argentina | Kamis, 1 Desember 2022 |
02:00 WIB |
Nah, itu dia prediksi line-up timnas Argentina untuk laga melawan Iran, lengkap dengan daftar skuad Argentina di Piala Dunia Qatar 2022. Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News