Prediksi Line Up Uruguay di Laga Uruguay vs Korea Selatan, Kamis (24/11)



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Coach Diego Alonso memiliki pilihan pemain yang sangat baik untuk masuk ke line up Uruguaya dalam pertandingan melawan Korea Selatan hari ini, Kamis (24/11).

Ada cukup banyak pemain bintang yang masuk ke skuad Uruguay di Piala Dunia Qatar 2022. Mulai dari Federico Valverde, Ronald Araujo, Darwin Nunez, hingga Luis Suarez.

Line up Uruguay untuk pertandingan pertama mereka nanti malam mungkin akan langsung berisi pemain terbaik, mengingat timnas Korea Selatan juga punya banyak pemain berkualitas yang bermain di Eropa.

Baca Juga: Prediksi Line Up Brasil, Siap Tantang Serbia pada Jumat (25/11) Dini Hari

Prediksi Line Up Uruguay

Bukan Fernando Muslera, melainkan Sergio Rochet yang kini menjadi penjaga gawang utama Uruguay. Rochet juga beberapa kali mendampingi Coach Alonso dalam sesi konferensi pers.

Jika melihat rekam jejaknya, Alonso kemungkinan besar akan mempertahankan formasi 4-3-3 untuk pertandingan kali ini.

Guillermo Varela, Diego Godin, Jose Gimenez, dan Mathias Olivera berpeluang besar main sejak menit awal. 

Bek Barcelona, Ronald Araujo, masih diragukan tampil karena masih dibekap cedera. Araujo diprediksi absen di dua laga awal Uruguay di Piala Dunia Qatar 2022.

Di lapangan tengah, Rodrigo Bentancur dan Matias Vecino sepertinya akan berperan sebagai gelandang bertahan. Sementara Fede Valverde akan berada di belakang striker.

Untuk menyerang, Luis Suarez akan tetap berperan sebagai ujung tombak. Di sisi sayap, Darwin Nunez dan Facundo Pellistri juga akan membantu serangan.

Edinson Cavani diragukan tampil sejak menit awal karena masih dalam fase pemulihan pasca cedera ankle.

Prediksi line up Uruguay: Rochet; Varela, Godin, Gimenez, Olivera; Bentancur, Vecino, Valverde; Nunez, Suarez, Pellestri.

Baca Juga: Prediksi Line Up Portugal untuk Laga Kontra Ghana, Kamis (24/11)

Skuad Uruguay di Piala Dunia Qatar 2022

Tentu ada banyak nama familiar dalam skuad Uruguay untuk Piala Dunia tahun ini. Sebut saja Diego Godin, Edinson Cavani, Federico Valverde, Darwin Nunez, hingga Luis Suarez.

Nama-nama unggulan itu tentu berpotensi untuk selalu masuk line up Uruguay di setiap pertandingan. Tapi, tim ini juga memiliki pemain cadangan dengan kualitas yang tidak kalah baik demi menjaga kebugaran tim.

Ini dia daftar skuad Uruguay yang dibawa coach Diego Alonso ke Qatar.

Penjaga Gawang Fernando Muslera (Galatasaray)
Sergio Rochet (Nacional)
Sebastian Sosa (Independiente)
Pemain Bertahan Diego Godin (Velez Sarsfield)
Guillermo Varela (Flamengo)
Jose Gimenez (Atletico Madrid)
Ronald Araujo (Barcelona)
Jose Luis Rodriguez (Nacional)
Matias Vina (AS Roma)
Sebastian Coates (Sporting CP)
Martin Caceres (LA Galaxy)
Mathias Olivera (Napoli)
Gelandang Manuel Ugarte (Sporting CP)
Rodrigo Bentancur (Tottenham)
Nicolas de la Cruz (River Plate)
Giorgian de Arrascaeta (Flamengo)
Lucas Torreira (Galatasaray)
Federico Valverde (Real Madrid)
Matias Vecino (Lazio)
Penyerang Edinson Cavani (Valencia) 
Luis Suarez (Nacional)
Darwin Nunez (Liverpool)
Maxi Gomez (Trabzonspor)
Augustin Canobbio (Paranaense)
Facundo Torres (Orlando City)
Facundo Pellistri (Manchester United)
Baca Juga: Prediksi Uruguay vs Korea Selatan dan Jadwal Piala Dunia 2022

​Jadwal Pertandingan Uruguay di Piala Dunia Qatar 2022

Uruguay akan memulai perjalanannya di Piala Dunia Qatar 2022 dari Grup H. Di grup ini, timnas Uruguay mesti berhadapan dengan Portugal, Korea Selatan, dan Ghana.

Portugal jelas patut diwaspadai berkat materi pemain yang luar biasa. Korea Selatan juga memiliki misi untuk menambah catatan positif tim Asia di Piala Dunia Qatar 2022.

Ghana juga membawa misi balas dendam setalah disingkirkan Uruguay dari Piala Dunia Afrika Selatan 2010 di babak perempat final. Laga itu akan terus dikenang karena diwarnai aksi handsball ikonik Luis Suarez.

Berikut adalah jadwal pertandingan timnas Uruguay selama menjalani babak penyisihan grup di Piala Dunia Qatar 2022.

Uruguay vs Korea Selatan Kamis, 24 November 2022
20:00 WIB
Portugal vs Uruguay Selasa, 29 November 2022
02:00 WIB
Ghana vs Uruguay Jumat, 2 Desember 2022
22:00 WIB
Itu dia ulasan prediksi line up Uruguay jelang laga kontra Korea Selatan yang tayang di Indonesia pukul 20:00 WIB.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News