Prediksi & Link Streaming PSBS vs Persebaya, Minggu (22/9) Pukul 19.00 WIB



KONTAN.CO.ID - Mari sama-sama kita simak ulasan prediksi PSBS vs Persebaya serta link live streaming pertandingannya dalam jadwal BRI Liga 1 hari ini, Minggu (22/9).

Kedua tim sama-sama tampil baik. PSBS sukses meraih dua kemenangan beruntun, sementara Persebaya kini ada di peringkat ke-2 klasemen.

PSBS punya peluang untuk memberikan kejutan sebagai klub promosi. Persebaya pun punya tekat kuat untuk menggusur Borneo dari puncak klasemen.


Baca Juga: Daftar Harga & Link Pembelian Tiket Timnas U20 di Kualifikasi Piala Asia 2025

Prediksi PSBS vs Persebaya

PSBS Biak datang ke BRI Liga 1 musim ini dengan status juara Pegadaian Liga 2 musim lalu. Meski lambat, PSBS sepertinya mulai bisa menunjukkan kemampuannya.

Setelah kalah tiga kali berturut-turut di tiga laga awal, PSBS akhirnya sukses mendapatkan dua kemenangan beruntun.

PSBS menang 3-1 kontra Persija di pekan ke-4, lalu menang 2-1 kontra Madura United di pekan ke-5. Hasil itu membuat PSBS ada di peringkat ke-13 dengan 6 poin.

Di kubu lawan, Persebaya jelas tidak bisa dianggap enteng. Meski tampil buruk musim lalu, saat ini Persebaya sukses bersaing ketat di papan atas klasemen BRI Liga 1.

Persebaya ada di peringkat ke-2 dengan koleksi 13 poin, hanya kalah selisih gol dari Borneo FC yang ada di puncak.

Persebaya baru saja merasakan tiga kemenangan beuntun, masing-masing 2- dari Barito Putera, 0-1 dari Persita, dan 2-1 dari Persis.

Melihat catatan itu, prediksi PSBS vs Persebaya sepertinya akan condong pada kemenangan Persebaya. Laga mungkin akan berlangsung ketat. Skor akhir 1-3 sepertinya akan tercipta.

Baca Juga: ​Update Ranking FIFA Resmi Terbaru, Posisi Indonesia Lompat 4 Level!

Jadwal & Link Streaming

PSBS vs Persebaya

  • Minggu, 22 September 2024
  • Pukul 19.00 WIB
  • Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar
  • Link streaming PSBS vs Persebaya: Vidio.com

Selanjutnya: Update Bunga Deposito Bank Panin Hari Ini, Minggu (22 September 2024)

Menarik Dibaca: Makan Apa Jika Gula Darah Tinggi? Ini 13 Makanan yang Direkomendasikan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News