KONTAN.CO.ID - Tak boleh sampai dilewatkan, laga Real Sociedad vs Manchester United di babak 16 besar UEFA Europa League (UEL) malam ini, Jumat (7/3), jelas akan menyajikan permainan yang sangat menarik. Jadwal pertandingan Real Sociedad vs Manchester United adalah pada hari Jumat dini hari pukul 00.45 WIB. Live streaming masih tersedia di Vidio.com. Manchester United tampil cukup baik di level Eropa dan mampu menembus babak 16 besar UEL musim ini. Real Sociedad pun sejauh ini tampil meyakinkan.
Prediksi Skor Real Sociedad vs Manchester United
Di luar kemenangan telak dari Midtjylland di Eropa, performa Real Sociedad di kancah domestik terbilang cukup buruk. Dua laga terakhirnya berakhir dengan kekalahan, yakni 0-1 dari Real Madrid di Copa del Rey dan 4-0 dari Barcelona di La Liga. Hasil yang diraih MU pun cukup senada. Setan Merah baru saja gugur di FA Cup setelah kalah dari Fulham lewat drama adu penalti. Tiga laga terakhirnya di Liga Primer Inggris pun berakhir dengan 1 menang, 1 seri, dan 1 kalah. Berdasarkan performa terbarunya, kedua tim mungkin akan bermain seri. Meskipun begitu, Real Sociedad jelas akan mendominasi permainan. Prediksi skor Real Sociedad vs Manchester United: 2-2. Baca Juga: 12 Pemain Free Agent di Tahun 2025: Ada Mohamed Salah, Lionel Messi, RonaldoPrediksi Line Up Real Sociedad vs Manchester United
- Prediksi line up Real Sociedad: Remiro; Munoz, Munoz, Zubeldia, Aramburu; Mendez, Zubimendi, Sucic; Barrenetxea, Oyarzabal, Kubo.
- Prediksi line up Manchester United: Onana; Yoro, Lindelof, De Ligt; Dorgu, Casemiro, Ugarte, Dalot; Fernandes, Zikzee, Garnacho.