KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah berupaya mendorong penggunaan Bahan Bakar Minyak (BBM) yang ramah lingkungan dengan strategi transisi dari bensin Premium (RON 88) ke Pertalite (RON 90), yang kemudian dilanjutkan shifting dari Pertalite ke Pertamax. Asal tahu saja, perubahan dari Premium ke Pertalite akan mampu menurunkan kadar emisi CO2 sebesar 14%, untuk selanjutnya dengan perubahan ke Pertamax akan menurunkan kembali emisi CO2 sebesar 27%. Direktur Pembinaan Usaha Hilir Migas, Soerjaningsih mengatakan, saat ini Indonesia memasuki masa transisi di mana Premium akan digantikan dengan Pertalite, sebelum akhirnya akan menggunakan BBM yang ramah lingkungan.
Premium dan Pertalite Akan Dihapus, Pemerintah Susun Roadmap BBM Ramah Lingkungan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah berupaya mendorong penggunaan Bahan Bakar Minyak (BBM) yang ramah lingkungan dengan strategi transisi dari bensin Premium (RON 88) ke Pertalite (RON 90), yang kemudian dilanjutkan shifting dari Pertalite ke Pertamax. Asal tahu saja, perubahan dari Premium ke Pertalite akan mampu menurunkan kadar emisi CO2 sebesar 14%, untuk selanjutnya dengan perubahan ke Pertamax akan menurunkan kembali emisi CO2 sebesar 27%. Direktur Pembinaan Usaha Hilir Migas, Soerjaningsih mengatakan, saat ini Indonesia memasuki masa transisi di mana Premium akan digantikan dengan Pertalite, sebelum akhirnya akan menggunakan BBM yang ramah lingkungan.