KONTAN.CO.ID - DUBAI. Presiden Iran Hassan Rouhani menyatakan, negaranya saat ini memperkaya lebih banyak uranium ketimbang yang mereka lakukan sebelum menyetujui perjanjian nuklir dengan kekuatan dunia pada 2015 lalu. "Kami memperkaya lebih banyak uranium sebelum kesepakatan tercapai. Tekanan telah meningkat di Iran tetapi kami terus maju," kata Rouhani dalam pidato yang disiarkan langsung televisi, Kamis (16/1), seperti dikutip Reuters. Iran secara bertahap mengurangi komitmennya di perjanjian nuklir sebagai balasan atas langkah Amerika Serikat (AS) yang menarik diri dari pakta pada 2018 dan penerapan kembali sanksi yang telah melumpuhkan ekonomi negeri Mullah.
Presiden Iran: Kami memperkaya lebih banyak uranium
KONTAN.CO.ID - DUBAI. Presiden Iran Hassan Rouhani menyatakan, negaranya saat ini memperkaya lebih banyak uranium ketimbang yang mereka lakukan sebelum menyetujui perjanjian nuklir dengan kekuatan dunia pada 2015 lalu. "Kami memperkaya lebih banyak uranium sebelum kesepakatan tercapai. Tekanan telah meningkat di Iran tetapi kami terus maju," kata Rouhani dalam pidato yang disiarkan langsung televisi, Kamis (16/1), seperti dikutip Reuters. Iran secara bertahap mengurangi komitmennya di perjanjian nuklir sebagai balasan atas langkah Amerika Serikat (AS) yang menarik diri dari pakta pada 2018 dan penerapan kembali sanksi yang telah melumpuhkan ekonomi negeri Mullah.