Presiden Jokowi akan Melaksanakan Shalat Idul Adha di Simpang Lima Semarang



KONTAN.CO.ID - SEMARANG. Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengganti jadwal shalat Idul Adha menjadi di Masjid Raya Baiturrahman Semarang, Jawa Tengah (Jateng). 

Sebelumnya, Jokowi dijadwalkan melaksanakan shalat Idul Adha di Masjid Agung Jawa Tengah (MAJT).  Ketua Takmir Madjid Raya Baiturrahman Jateng, Multazam Ahmad, membenarkan ada perubahan lokasi pelaksanaan shalat Idul Adha orang nomor satu di Indonesia tersebut.  

"Iya benar, besok dimulai pukul 06.15 WIB. Ada Presiden Jokowi," jelas Multazam saat dikonfirmasi kompas.com, Minggu (16/6). 


Selain melaksanakan shalat Idul Adha, Jokowi dijadwalkan menyerahkan hewan kurban sekitar 1,23 ton. Hewan tersebut kini sudah tiba di Masjid Baiturrahman. 

"Sapi presiden sudah tiba. Kemarin saya dikabari," paparnya. 

Baca Juga: Beli Hewan Kurban Bebas Pajak? Simak Ketentuannya

Rencananya, shalat Idul Adha tidak dilaksanakan di dalam Masjid Baiturrahman. Melainkan dilaksanakan di Lapangan Pancasila atau Simpang Lima Semarang. 

"Besok di Simpang Lima. Ada 5.000an jemaah yang hadir," ucap dia. 

Selain Presiden Jokowi, Pj Gubernur Jateng, Nana Sudjana dan Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu juga bakal shalat Idul Adha di Simpang Lima Semarang. 

"Saya imbau jemaah yang hadir jangan desak-desakan. Jangan maksa untuk salaman dengan presiden," pesan Multazam. 

Presiden Jokowi bakal shalat Idul Adha di Simpang Lima Semarang, Jawa Tengah.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com berjudul: "Presiden Jokowi Bakal Shalat Idul Adha di Simpang Lima Semarang"  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Herlina Kartika Dewi