KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pada hari ketiga kunjungannya di Osaka, Jepang, Presiden Joko Widodo (Jokowi) dijadwalkan akan melaksanakan serangkaian pertemuan bilateral dan menghadiri agenda forum Konferensi Tingkat Tinggi (KTT). Pertemuan bilateral Presiden Jokowi akan dilaksanakan di Hotel New Otani dan arena G20 Intex. Sebelumnya dua pertemuan bilateral telah dilaksanakan oleh Presiden Jokowi yakni bertemu Presiden Korea Moon Jae-In dan Presiden Republik Rakyat Tiongkok Xi Jinping. Usai menghadiri pertemuan bilateral dengan beberapa pemimpin G20 dan Forum KTT, Presiden Jokowi dijadwalkan akan kembali ke Indonesia pada hari Sabtu (29/6) siang.
Presiden Jokowi lanjutkan agenda KTT G-20 dan gelar pertemuan bilateral
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pada hari ketiga kunjungannya di Osaka, Jepang, Presiden Joko Widodo (Jokowi) dijadwalkan akan melaksanakan serangkaian pertemuan bilateral dan menghadiri agenda forum Konferensi Tingkat Tinggi (KTT). Pertemuan bilateral Presiden Jokowi akan dilaksanakan di Hotel New Otani dan arena G20 Intex. Sebelumnya dua pertemuan bilateral telah dilaksanakan oleh Presiden Jokowi yakni bertemu Presiden Korea Moon Jae-In dan Presiden Republik Rakyat Tiongkok Xi Jinping. Usai menghadiri pertemuan bilateral dengan beberapa pemimpin G20 dan Forum KTT, Presiden Jokowi dijadwalkan akan kembali ke Indonesia pada hari Sabtu (29/6) siang.