KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Presiden Joko Widodo menjadi inspektur dalam upacara pemakaman Ani Yudhoyono, istri Presiden keenam Susilo Bambang Yudhoyono di Taman Makam Pahlawan Kalibata, Jakarta Selatan, Minggu (2/6). Sebagai inspektur upacara, Jokowi berpidato di depan pusara Ani. "Saya Presiden Republik Indonesia atas nama negara, bangsa dan Tentara Nasional Indonesia dengan ini mempersembahkan kepada persada untuk pertiwi jiwa raga dan jasa-jasa almarhumah," ujar Jokowi. Para mantan presiden dan wakil presiden ikut hadir dalam upacara pemakaman itu. Pantauan Kompas.com, Presiden kelima Megawati Soekarnoputri dan putrinya Puan Maharani datang ke TMP Kalibata. Mega duduk di samping istri Presiden Jokowi, Iriana Widodo.
Presiden Jokowi menjadi inspektur upacara pemakaman Ani Yudhoyono
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Presiden Joko Widodo menjadi inspektur dalam upacara pemakaman Ani Yudhoyono, istri Presiden keenam Susilo Bambang Yudhoyono di Taman Makam Pahlawan Kalibata, Jakarta Selatan, Minggu (2/6). Sebagai inspektur upacara, Jokowi berpidato di depan pusara Ani. "Saya Presiden Republik Indonesia atas nama negara, bangsa dan Tentara Nasional Indonesia dengan ini mempersembahkan kepada persada untuk pertiwi jiwa raga dan jasa-jasa almarhumah," ujar Jokowi. Para mantan presiden dan wakil presiden ikut hadir dalam upacara pemakaman itu. Pantauan Kompas.com, Presiden kelima Megawati Soekarnoputri dan putrinya Puan Maharani datang ke TMP Kalibata. Mega duduk di samping istri Presiden Jokowi, Iriana Widodo.