KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Program kendaraan bermotor listrik diklaim akan menghemat penggunaan Bahan Bakar Minyak (BBM). Hal tersebut diungkapkan oleh Presiden Joko Widodo saat membuka rapat terbatas tentang percepatan kendaraan bermotor listrik, Senin (14/1). Menurunnya penggunaan BBM akan ikut memangkas ketergantungan impor Indonesia. "Kendaraan bermotor listrik kita dapat mengurangi pemakaian BBM, mengurangi ketergantungan impor BBM yang berpotensi menghemat kurang lebih Rp 798 triliun," ujar Jokowi. Jokowi bilang, peralihan kendaraan menggunakan listrik juga lebih ramah lingkungan. Pasalnya penggunaan listrik mengurangi penggunaan bahan bakar yang bersumber dari fosil.
Presiden Jokowi: Mobil listrik bisa memangkas impor BBM hingga Rp 798 triliun
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Program kendaraan bermotor listrik diklaim akan menghemat penggunaan Bahan Bakar Minyak (BBM). Hal tersebut diungkapkan oleh Presiden Joko Widodo saat membuka rapat terbatas tentang percepatan kendaraan bermotor listrik, Senin (14/1). Menurunnya penggunaan BBM akan ikut memangkas ketergantungan impor Indonesia. "Kendaraan bermotor listrik kita dapat mengurangi pemakaian BBM, mengurangi ketergantungan impor BBM yang berpotensi menghemat kurang lebih Rp 798 triliun," ujar Jokowi. Jokowi bilang, peralihan kendaraan menggunakan listrik juga lebih ramah lingkungan. Pasalnya penggunaan listrik mengurangi penggunaan bahan bakar yang bersumber dari fosil.