JAKARTA. Juru bicara Panitia Seleksi Calon Pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (Pansel KPK) Betti Alisjahbana mengatakan bahwa delapan nama calon pimpinan KPK yang lolos seleksi akan disampaikan pada Selasa (1/9) besok. Agenda penyampaian laporan pansel ini sebelumnya dijadwalkan pada 31 Agustus, kemudian diundur menjadi 2 September 2015. "Tadi pagi kami dapat konfirmasi bahwa akan diterima Presiden besok jam 10.00," kata Betti, melalui pesan singkat, Senin (31/8) siang. Perubahan agenda penyampaian laporan capim KPK yang lolos seleksi ini berubah lantaran menyesuaikan dengan agenda Presiden. Betti menyangkal jika perubahan agenda itu dikaitkan dengan adanya capim KPK yang dijadikan tersangka oleh Bareskrim Polri.
Presiden Jokowi temui Pansel KPK besok
JAKARTA. Juru bicara Panitia Seleksi Calon Pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (Pansel KPK) Betti Alisjahbana mengatakan bahwa delapan nama calon pimpinan KPK yang lolos seleksi akan disampaikan pada Selasa (1/9) besok. Agenda penyampaian laporan pansel ini sebelumnya dijadwalkan pada 31 Agustus, kemudian diundur menjadi 2 September 2015. "Tadi pagi kami dapat konfirmasi bahwa akan diterima Presiden besok jam 10.00," kata Betti, melalui pesan singkat, Senin (31/8) siang. Perubahan agenda penyampaian laporan capim KPK yang lolos seleksi ini berubah lantaran menyesuaikan dengan agenda Presiden. Betti menyangkal jika perubahan agenda itu dikaitkan dengan adanya capim KPK yang dijadikan tersangka oleh Bareskrim Polri.