Presiden Jokowi: Vaksinasi Covid-19 digelar pertengahan Januari



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah terus menyiapkan program vaksinasi Covid-19. Menurut Presiden Joko Widodo, Pprogram tersebut akan mulai dilaksanakan dalam waktu dekat. 

"Vaksinasi juga akan segera dilakukan di pertengahan Januari 2021 ini untuk mencapai herd immunity, kekebalan komunal," kata Jokowi dalam sambutan yang ditayangkan YouTube Sekretariat Presiden, Kamis (31/12/2020). 

Menurut Jokowi, vaksinasi merupakan salah satu upaya pemerintah untuk menghentikan pandemi Covid-19. Meski sadar tidak mudah, Jokowi ingin di tahun 2021 Indonesia bangkit untuk pulih dari situasi pandemi. 


"Ada satu syarat terpenting yang harus kita kerjakan. Untuk mencapai pemulihan ini kita harus berhasil mengatasi pandemi Covid. Kita harus mampu menghentikan wabah ini dengan segera," ujar dia.  

Baca Juga: Menkes: Januari insyaallah vaksin Covid-19 sudah bisa distribusikan ke 34 provinsi

Jokowi pun menyebut 2020 sebagai tahun ujian yang sangat berat. Sebab, banyak orang yang kehilangan pekerjaan, nafkah, bahkan kehilangan nyawa akibat pandemi virus corona. 

Ia mengatakan, pandemi Covid-19 mengakibatkan krisis kesehatan dan perekonomian dunia di 215 negara. Total kasus positif Covid-19 dunia sudah mencapai 82 juta orang. 

Baca Juga: Penting! Warga yang terima SMS dari Kemenkes wajib vaksin Covid-19

Editor: Barratut Taqiyyah Rafie