KONTAN.CO.ID - SHANGHAI. Presiden Korea Selatan Lee Jae Myung tiba di Beijing pada hari Minggu (4/1/2026) untuk memulai kunjungan kenegaraan selama empat hari ke China, menurut laporan stasiun berita pemerintah China CCTV, seperti dilansir Reuters. Lebih dari 200 pemimpin bisnis Korea Selatan mendampingi Lee, menurt laporan CCTV, menambahkan bahwa kedua negara diharapkan akan membahas berbagai hal seperti investasi rantai pasokan, ekonomi digital, dan pertukaran budaya. Lee diperkirakan akan bertemu dengan Presiden China Xi Jinping selama kunjungan tersebut untuk pertemuan kedua mereka dalam interval hanya dalam dua bulan. Melihat interval yang pendek, menurut para analis, hal ini menunjukkan minat besar China dalam meningkatkan kerja sama ekonomi dan pariwisata.
Presiden Korea Selatan Tiba di Beijing untuk Kunjungan Kenegaraan
KONTAN.CO.ID - SHANGHAI. Presiden Korea Selatan Lee Jae Myung tiba di Beijing pada hari Minggu (4/1/2026) untuk memulai kunjungan kenegaraan selama empat hari ke China, menurut laporan stasiun berita pemerintah China CCTV, seperti dilansir Reuters. Lebih dari 200 pemimpin bisnis Korea Selatan mendampingi Lee, menurt laporan CCTV, menambahkan bahwa kedua negara diharapkan akan membahas berbagai hal seperti investasi rantai pasokan, ekonomi digital, dan pertukaran budaya. Lee diperkirakan akan bertemu dengan Presiden China Xi Jinping selama kunjungan tersebut untuk pertemuan kedua mereka dalam interval hanya dalam dua bulan. Melihat interval yang pendek, menurut para analis, hal ini menunjukkan minat besar China dalam meningkatkan kerja sama ekonomi dan pariwisata.
TAG: