KONTAN.CO.ID - KUALA LUMPUR. Presiden Partai Islam Se-Malaysia (PAS) Abdul Hadi Awang mengatakan, kelompok etnis Melayu sebagai mayoritas harus mengamankan posisi dominan dalam pemilihan umum mendatang untuk memastikan stabilitas politik di negeri jiran. Malaysia menghadapi ketidakpastian politik sejak Perdana Menteri Mahathir Mohamad mengundurkan diri pada Februari lalu, dan pemerintahan baru terbentuk dengan mayoritas hanya unggul tipis di parlemen. Mahathir digantikan oleh Muhyiddin Yassin, yang pernah menjadi rekan dekatnya, dengan dukungan dari Partai Bersatu dan dua lainnya mewakili orang Melayu, Organisasi Nasional Melayu Bersatu (UMNO) yang tercoreng skandal dan PAS.
Presiden PAS Malaysia: Penting untuk ras yang mendominasi memimpin pemerintahan
KONTAN.CO.ID - KUALA LUMPUR. Presiden Partai Islam Se-Malaysia (PAS) Abdul Hadi Awang mengatakan, kelompok etnis Melayu sebagai mayoritas harus mengamankan posisi dominan dalam pemilihan umum mendatang untuk memastikan stabilitas politik di negeri jiran. Malaysia menghadapi ketidakpastian politik sejak Perdana Menteri Mahathir Mohamad mengundurkan diri pada Februari lalu, dan pemerintahan baru terbentuk dengan mayoritas hanya unggul tipis di parlemen. Mahathir digantikan oleh Muhyiddin Yassin, yang pernah menjadi rekan dekatnya, dengan dukungan dari Partai Bersatu dan dua lainnya mewakili orang Melayu, Organisasi Nasional Melayu Bersatu (UMNO) yang tercoreng skandal dan PAS.