JAKARTA. Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) secara resmi menerima enam duta besar (Dubes) baru dari negara-negara sahabat. Keenam duta besar baru ini diterima melalui upacara penyambutan di Istana Merdeka, Rabu (8/6).Keenam duta besar baru itu antara lain Fazlurrahman Fazil dari Afganistan, Seremaia Tuinausori Cavuilati dari Fiji, Kim Young Sun dari Korea Selatan, Yoshinori Katori dari Jepang , Nguyen Xuan Thuy dari Vietnam, dan Antonio Guido Filipazzi dari Vatikan.Teuku Faizasyah, staf khusus bidang Hubungan Internasional mengungkapkan, Presiden SBY mengucapkan selamat kepada enam duta besar baru yang dalam waktu dekat akan bertugas di Indonesia. "Mewakili negara mereka dan menggarisbawahi bahwa dubes-dubes terdahulu telah menjalankan tugas mereka dengan baik dalam rangka memajukan hubungan bilateral kedua negara," jelasnya.Lanjut Faizasyah, SBY berharap dalam penugasan ke depan juga memainkan peran yang sama dengan terus mendekatkan hubungan antara negara dan lebih mendekatkan antar people to people. Ini lantaran isu global yang terus dipenuhi tantangan seperti masalah lingkungan, pangan dan energi.Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Presiden terima enam dubes baru untuk Indonesia
JAKARTA. Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) secara resmi menerima enam duta besar (Dubes) baru dari negara-negara sahabat. Keenam duta besar baru ini diterima melalui upacara penyambutan di Istana Merdeka, Rabu (8/6).Keenam duta besar baru itu antara lain Fazlurrahman Fazil dari Afganistan, Seremaia Tuinausori Cavuilati dari Fiji, Kim Young Sun dari Korea Selatan, Yoshinori Katori dari Jepang , Nguyen Xuan Thuy dari Vietnam, dan Antonio Guido Filipazzi dari Vatikan.Teuku Faizasyah, staf khusus bidang Hubungan Internasional mengungkapkan, Presiden SBY mengucapkan selamat kepada enam duta besar baru yang dalam waktu dekat akan bertugas di Indonesia. "Mewakili negara mereka dan menggarisbawahi bahwa dubes-dubes terdahulu telah menjalankan tugas mereka dengan baik dalam rangka memajukan hubungan bilateral kedua negara," jelasnya.Lanjut Faizasyah, SBY berharap dalam penugasan ke depan juga memainkan peran yang sama dengan terus mendekatkan hubungan antara negara dan lebih mendekatkan antar people to people. Ini lantaran isu global yang terus dipenuhi tantangan seperti masalah lingkungan, pangan dan energi.Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News