MOMSMONEY.ID - Simak, inilah 5 aroma parfum pria yang bisa meningkatkan kepercayaan diri. Percuma berpakaian rapi jika aroma tubuh tidak diperhatikan. Sama halnya dengan wanita, pria pun patut memakai parfum dengan aroma yang tepat guna menunjang penampilan. Sebaliknya, kesalahan memilih aroma parfum bisa menurunkan tingkat kepercayaan diri dalam sekejap.
Melansir
C&F, ada beberapa aroma parfum pria yang bisa meningkatkan kepercayaan diri. Berikut daftarnya yang tidak boleh dilewatkan oleh Anda para pria:
Baca Juga: Moms Konsumsi Rutin yuk, Inilah 5 Buah yang Ampuh Menurunkan Kolesterol 1. Aqua Aroma parfum pria yang bisa meningkatkan kepercayaan diri pertama adalah aqua. Parfum beraroma aqua mampu menghadirkan nuansa segar dan tropis layaknya berada di pantai. Cocok untuk pria yang kurang suka parfum dengan aroma menyengat, aroma aqua biasanya diracik dengan campuran
rockrose, patchouli, dan
fruity. Adapun parfum dengan
base notes aqua sangat cocok dipakai pada siang hari, karena aromanya yang segar bisa membuat pemakainya merasa
fresh sepanjang hari. 2. Woody Aroma parfum pria yang bisa meningkatkan kepercayaan diri kedua adalah
woody. Meskipun identik dengan kesan maskulin, namun aroma
woody tergolong lembut. Saat Anda memakai parfum beraroma
woody, seperti
cedarwood atau
sandalwood, Anda akan terlihat macho dan hangat dalam waktu bersamaan. Parfum woody akan sangat cocok digunakan untuk pergi kencan atau makan malam romantis bersama pasangan. 3. Musk Aroma parfum pria yang bisa meningkatkan kepercayaan diri ketiga adalah
musk. Tergolong aroma parfum paling populer, aroma musk sering kali dikaitkan dengan aroma
woody dan
earthy. Lekat dengan karakteristik sensual dan
warm, parfum dengan aroma
musk mampu memberikan kesan mewah saat dipakai. Tak sampai di situ, aroma
musk juga mampu memancarkan kelembutan sekaligus tampilan yang elegan.
Baca Juga: Tak Hanya Taxi Driver, 5 Drakor Ini Juga Dibintangi Lee Je Hoon 4. Spicy Aroma parfum pria yang bisa meningkatkan kepercayaan diri keempat adalah
spicy. Populer di pasaran, parfum aroma
spicy atau rempah tergolong khas namun tidak menyengat. Contoh aroma
spicy yang umum ditemukan antara lain
pepper, sage, ginger, coriander, dan basil. Tatkala dicampur dengan aroma
woody atau
musk, aroma spicy bisa menjadi aroma parfum yang sangat ideal untuk pria. Bagi Anda yang suka kegiatan
outdoor seperti
hiking, parfum
spicy dengan aroma
coriander atau ketumbar cocok untuk Anda pilih. Kendati maskulin, aroma
coriander dapat memberikan sentuhan manis yang menyenangkan. 5. Mint Aroma parfum pria yang bisa meningkatkan kepercayaan diri kelima adalah mint. Cenderung segar, aroma mint mampu memberikan kesan maskulin, menyenangkan, dan dewasa.
Yang terpenting, parfum beraroma mint mampu membantu menyamarkan bau keringat yang kerap menurunkan kepercayaan diri. Aroma mint bisa menyatu sempurna dengan aroma apa aja terutama aroma floral, citrus, herbal, dan
spicy. Itulah 5 aroma parfum pria yang bisa meningkatkan kepercayaan diri. Sudah menemukan aroma parfum yang pas dengan kebutuhan Anda? Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News Editor: Ana Risma