KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kebiasaan berbelanja online saat ini semakin meningkat dan memengaruhi gaya hidup masyarakat Indonesia. Hal ini juga sedikit banyak disebabkan perusahaan e-commerce yang selalu bermunculan tiap tahunnya. Dalam era yang serba cepat saat ini, pembeli online membutuhkan solusi agar survei barang incaran dapat lebih hemat waktu serta efisien. Mau tidak mau, layanan perbandingan harga online menjadi pilihan tepat untuk kondisi ini. Bahkan di Indonesia, sudah ada beberapa website yang menyediakan layanan ini. Salah satunya, Priceprice.com yang merupakan pemain di sektor komparasi harga online yang sebenarnya sudah eksis sejak 2013 lalu. Namun platform ini masih ditujukan untuk mengetes pasar lokal terlebih dahulu. Website ini merupakan hasil ekspansi dari situs perbandingan harga terbesar di Jepang, yaitu kakaku.com.
Priceprice.com resmi masuk ke pasar Indonesia
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kebiasaan berbelanja online saat ini semakin meningkat dan memengaruhi gaya hidup masyarakat Indonesia. Hal ini juga sedikit banyak disebabkan perusahaan e-commerce yang selalu bermunculan tiap tahunnya. Dalam era yang serba cepat saat ini, pembeli online membutuhkan solusi agar survei barang incaran dapat lebih hemat waktu serta efisien. Mau tidak mau, layanan perbandingan harga online menjadi pilihan tepat untuk kondisi ini. Bahkan di Indonesia, sudah ada beberapa website yang menyediakan layanan ini. Salah satunya, Priceprice.com yang merupakan pemain di sektor komparasi harga online yang sebenarnya sudah eksis sejak 2013 lalu. Namun platform ini masih ditujukan untuk mengetes pasar lokal terlebih dahulu. Website ini merupakan hasil ekspansi dari situs perbandingan harga terbesar di Jepang, yaitu kakaku.com.