KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Prima Rintis Sejahtera (ATM Prima) sebagai pengelola layanan switching Prima menjalin kerja sama dengan 14 bank untuk model bisnis Jaringan ATM dan debit Prima. Lewat kerja sama ini, 14 bank tergabung dalam inisiatif Gerbang Pembayaran Nasional (GPN) yang telah dicanangkan oleh Bank Indonesia. Adapun 14 tersebut adalah Citibank, Bank Capital, Bank Harda, Bank Kalteng, Bank Maluku Malut, Bank Prima Master, Bank Mestika, Bank Sumut, Bank Ina Perdana, Bank Index, Bank of China, QNB Indonesia, Bank Panin Dubai Syariah, dan BPD Bali. "Sekarang, termasuk kerja sama ini sudah ada 79 bank yang tergabung, tahun ini akan ada tiga bank lagi pada Maret. Kerja sama ini juga termasuk GPN sehingga mereka punya kesempatan lebih luas memanfaatkan prasarana yang ada. Pelayanan mereka makin meluas dan efisien," ujar Presiden Direktur PT Rintis Sejahtera Iwan Setiawan di Jakarta, Selasa (15/1).
Prima Rintis Sejahtera gandeng 14 bank masuk GPN
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Prima Rintis Sejahtera (ATM Prima) sebagai pengelola layanan switching Prima menjalin kerja sama dengan 14 bank untuk model bisnis Jaringan ATM dan debit Prima. Lewat kerja sama ini, 14 bank tergabung dalam inisiatif Gerbang Pembayaran Nasional (GPN) yang telah dicanangkan oleh Bank Indonesia. Adapun 14 tersebut adalah Citibank, Bank Capital, Bank Harda, Bank Kalteng, Bank Maluku Malut, Bank Prima Master, Bank Mestika, Bank Sumut, Bank Ina Perdana, Bank Index, Bank of China, QNB Indonesia, Bank Panin Dubai Syariah, dan BPD Bali. "Sekarang, termasuk kerja sama ini sudah ada 79 bank yang tergabung, tahun ini akan ada tiga bank lagi pada Maret. Kerja sama ini juga termasuk GPN sehingga mereka punya kesempatan lebih luas memanfaatkan prasarana yang ada. Pelayanan mereka makin meluas dan efisien," ujar Presiden Direktur PT Rintis Sejahtera Iwan Setiawan di Jakarta, Selasa (15/1).