JAKARTA. Perusahaan bidang kesehatan PT Prodia Widyahusada mulai menggelar penawaran umum saham perdana seharga Rp6.500 per lembar saham. "Setelah melalui tahapan "bookbuilding" dengan melibatkan investor domestik dan luar negeri, Prodia menetapkan harga IPO di level Rp6.500 per lembar saham," papar Direktur Utama Prodia Dewi Muliaty, Rabu (30/11). Ia mengatakan perseroan melepas sebanyak 187,5 juta saham atau 20 % dari modal ditempatkan dan disetor penuh sehingga Prodia akan memperoleh dana dari aksi korporasi itu sekitar Rp1,22 triliun.
Prodia mulai menggelar IPO
JAKARTA. Perusahaan bidang kesehatan PT Prodia Widyahusada mulai menggelar penawaran umum saham perdana seharga Rp6.500 per lembar saham. "Setelah melalui tahapan "bookbuilding" dengan melibatkan investor domestik dan luar negeri, Prodia menetapkan harga IPO di level Rp6.500 per lembar saham," papar Direktur Utama Prodia Dewi Muliaty, Rabu (30/11). Ia mengatakan perseroan melepas sebanyak 187,5 juta saham atau 20 % dari modal ditempatkan dan disetor penuh sehingga Prodia akan memperoleh dana dari aksi korporasi itu sekitar Rp1,22 triliun.