KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pelemahan pasar domestik tekstil turut mengoreksi kinerja penjualan PT Asia Pacific Fibers Tbk (POLY). Kinerja POLY tercatat tutun 3,99% menjadi US$ 113,58 juta di kuartal-I 2019 dibandingkan dengan periode sama tahun lalu. Menanggapi hal tersebut, pihak manajemen POLY tetap optimistis dan tidak berencana merevisi target penjualan. Prama Yudha Amdan, Head of Corporate Communications and PR POLY mengatakan, kontraksi dagang ini terjadi di seluruh pasar domestik akibat banjir impor. Akan tetapi POLY tetap yakin dengan kinerja perusahaan yang ditopang pasar ekspor dan sejumlah proyek strategis. POLY diketahui tengah meningkatkan produksi barang bernilai tambah seperti serat dan benang anti api, otomotif dan sports wear. “Fokus kami kepada produk bernilai tambah dapat meminimalisasi dampak dari volatilitas pasar komoditas,” kata Yudha dalam keterangan resmi yang diperoleh Kontan.co.id, Minggu (19/5).
Produk impor membanjiri, Asia Pacific Fibers (POLY) masih yakin bisa capai target
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pelemahan pasar domestik tekstil turut mengoreksi kinerja penjualan PT Asia Pacific Fibers Tbk (POLY). Kinerja POLY tercatat tutun 3,99% menjadi US$ 113,58 juta di kuartal-I 2019 dibandingkan dengan periode sama tahun lalu. Menanggapi hal tersebut, pihak manajemen POLY tetap optimistis dan tidak berencana merevisi target penjualan. Prama Yudha Amdan, Head of Corporate Communications and PR POLY mengatakan, kontraksi dagang ini terjadi di seluruh pasar domestik akibat banjir impor. Akan tetapi POLY tetap yakin dengan kinerja perusahaan yang ditopang pasar ekspor dan sejumlah proyek strategis. POLY diketahui tengah meningkatkan produksi barang bernilai tambah seperti serat dan benang anti api, otomotif dan sports wear. “Fokus kami kepada produk bernilai tambah dapat meminimalisasi dampak dari volatilitas pasar komoditas,” kata Yudha dalam keterangan resmi yang diperoleh Kontan.co.id, Minggu (19/5).