Produk lawas yang masih diburu, simak spesifikasi dan harga HP Realme 3 Pro terbaru



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Usianya yang sudah hampir 2 tahun tidak membuat Realme 3 Pro kehilangan penggemar. Perlu diakui kalau saat ini Realme 3 Pro sudah cukup sulit ditemukan di pasaran. Meskipun begitu, harga HP Realme 3 Pro yang semakin murah membuatnya tetap jadi buruan.

Di situs resmi Realme Indonesia saat ini, Realme 3 Pro memang sudah tidak tersedia lagi. Tapi di pasaran Anda bisa menemukan HP ini dengan harga yang cukup terjangkau.

Berdasarkan pantauan di marketplace, harga HP Realme 3 Pro saat ini ada di angka Rp 2,3 jutaan untuk varian 4/4GB. Sementara harga HP Realme 3 Pro varian 6/64GB dibanderol sekitar Rp 2,5 jutaan saja. Bagi Anda yang menginginkan penyimpanan lebih besar, ada pilihan varian 6/128GB. Harga HP Realme 3 Pro varian ini rata-rata ada di angka Rp 2,8 jutaan saja.


Dirilis pada April 2019 lalu, Realme 3 Pro dibekali chipset Snapdragon 710 dan GPU Adreno 616. Kombinasi ini sudah cukup baik untuk sekadara bermain game online, apalagi jika dengan varian RAM yang besar.

Baca Juga: Inilah deretan harga Hp Rp 1 jutaan, dari Redmi, Poco, Vivo, hingga Samsung Galaxy

Keunggulan lain pada HP ini tentunya ada pada sektor kamera selfie yang beresolusi 25MP. Kamera depan ini juga mampu merekam video dengan kualitas hingga 1080p@30fps.

Di bagian belakang, ada susunan dua buah kamera utama dengan resolusi masing-masing 16MP dan 8MP (depth). Soal perekaman, kamera utama Realme 3 Pro mampu merekam dengan kualitas hingga 4K.

Semua fitur menarik di atas akan mendapat dukungan baterai 4.050 mAh, lengkap dengan fast charging 20W. Realme mengklaim pengisian daya cepat ini mampu mengisi 50% daya hanya dalam 30 menit. 

Jika melihat kombinasi spesifikasi dan harga HP Realme Pro di atas, rasanya wajar jika HP lawas ini masih terus dicari hingga sekarang.

Baca Juga: Cukup terjangkau, harga Realme Narzo 20 Pro RAM 8GB hanya Rp 3,3 jutaan

Spesifikasi dan harga HP Realme 3 Pro

Body Dimensi 156.8 x 74.2 x 8.3 mm
Bobot 172 gr
Layar berlapis Gorilla Glass 5, bagian belakang dan frame plastik
Layar 6,3 inci
LCD IPS
1080 x 2340 pixel (Full HD+)
Chipset & OS Snapdragon 710
GPU Adreno 616
Android 9.0 (Pie), ColorOS 6
Memori 4GB RAM + 64GB ROM
6GB RAM + 64GB ROM
6GB RAM + 128GB ROM
Memori eksternal hingga 256GB
Kamera utama Dual camera 16 MP, f/1.7; 5 MP, f/2.4, (depth)
Perekaman video hingga 4K@30fps
Kamera depan Single camera 25 MP, f/2.0
Perekaman video hingga 1080p@30fps
Baterai 4.045 mAh
Fast charging 20W
Fitur Dual nano-SIM
Bluetooth 5.0
Fingerprint
Audio jack 3,5mm
Harga (rata-rata di pasaran) 4/64GB - Rp 2,3 jutaan
6/64GB - Rp 2,5 jutaan
6/128GB - Rp 2,8 jutaan

Selanjutnya: 8 Pilihan HP harga 2 jutaan terbaik bulan Mei, Samsung M12 hingga Redmi Note 10

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News