KONTAN.CO.ID - BOGOR. PT Medco E&P Indonesia dan Medco E&P Natuna Ltd (Medco E&P) mencetak pertumbuhan produksi minyak dan gas bumi (migas). Senior Manager Relations & Security Medco E&P Indonesia dan Medco E&P Natuna Ltd. Drajat Iman Panjawi mengungkapkan, angka produksi migas pada semester I-2017 meningkat sekitar 24 million barrels oil equivalent per day (MBOEPD) dibanding semester I-2016 menjadi hampir 90 MBOEPD. Dalam upaya mempertahankan produksi, Medco E&P Indonesia dan Medco E&P Natuna Ltd. terus berupaya meningkatkan kinerja operasinya. Pada tahun ini, Medco E&P fokus menyelesaikan Proyek Blok A di Aceh sesuai jadwal dan anggaran. Medco juga berusaha memonetisasi penemuan-penemuan domestik migas yang ada, eksplorasi near-field dan pengeboran sumur, serta pengembangan bawah laut.
Produksi Migas Medco E&P naik 24 mbopd di H1
KONTAN.CO.ID - BOGOR. PT Medco E&P Indonesia dan Medco E&P Natuna Ltd (Medco E&P) mencetak pertumbuhan produksi minyak dan gas bumi (migas). Senior Manager Relations & Security Medco E&P Indonesia dan Medco E&P Natuna Ltd. Drajat Iman Panjawi mengungkapkan, angka produksi migas pada semester I-2017 meningkat sekitar 24 million barrels oil equivalent per day (MBOEPD) dibanding semester I-2016 menjadi hampir 90 MBOEPD. Dalam upaya mempertahankan produksi, Medco E&P Indonesia dan Medco E&P Natuna Ltd. terus berupaya meningkatkan kinerja operasinya. Pada tahun ini, Medco E&P fokus menyelesaikan Proyek Blok A di Aceh sesuai jadwal dan anggaran. Medco juga berusaha memonetisasi penemuan-penemuan domestik migas yang ada, eksplorasi near-field dan pengeboran sumur, serta pengembangan bawah laut.