KONTAN.CO.ID - LONDON. Produksi minyak anggota OPEC telah meningkat lebih dari 1 juta barel per hari (bph) pada bulan Juli ketika Arab Saudi dan anggota Teluk lainnya mengakhiri pembatasan pasokan sukarela. Ke-13 anggota Organisasi Negara Pengekspor Minyak memompa rata-rata 23,32 juta barel per hari pada Juni. Survei menemukan, naik 970.000 barel per hari dari angka revisi Juni yang terendah sejak 1991. OPEC dan sekutunya sepakat pada bulan April untuk sebuah rekor penurunan produksi karena krisis virus corona menekan permintaan. Sebuah pelonggaran kuncian (lockdown) dan pasokan yang lebih rendah telah membantu minyak naik di atas US$ 40 dari level terendah sepanjang 21-tahun pada bulan April yang berada di bawah US$ 16 per barel.
Produksi minyak anggota OPEC pada Juli melonjak karena pemangkasan sukarela berakhir
KONTAN.CO.ID - LONDON. Produksi minyak anggota OPEC telah meningkat lebih dari 1 juta barel per hari (bph) pada bulan Juli ketika Arab Saudi dan anggota Teluk lainnya mengakhiri pembatasan pasokan sukarela. Ke-13 anggota Organisasi Negara Pengekspor Minyak memompa rata-rata 23,32 juta barel per hari pada Juni. Survei menemukan, naik 970.000 barel per hari dari angka revisi Juni yang terendah sejak 1991. OPEC dan sekutunya sepakat pada bulan April untuk sebuah rekor penurunan produksi karena krisis virus corona menekan permintaan. Sebuah pelonggaran kuncian (lockdown) dan pasokan yang lebih rendah telah membantu minyak naik di atas US$ 40 dari level terendah sepanjang 21-tahun pada bulan April yang berada di bawah US$ 16 per barel.