KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga minyak mentah West Texas Intermediate (WTI) bergerak naik pada perdagangan Jumat (16/11). Hingga pukul 16.40 WIB, Jumat (16/11), harga minyak WTI untuk pengiriman Desember 2018 di New York Mercantile Exchange tercatat berada di level US$ 57,16 per barel. Harga tersebut meningkat 1,23% dari hari sebelumnya yang sebesar US$ 56,46 per barel. Harga minyak mentah telah menguat tiga hari berturut-turut, pasca jatuh ke level US$ 55,69 pada Selasa lalu (16/11). Kala itu, harga minyak WTI berada di level terendahnya sejak November 2017. Analis Monex Investindo Futures Ahmad Yudiawan mengatakan, dari sisi fundamental, pergerakan harga minyak berkaitan dengan kecenderungan Amerika Serikat (AS) untuk meningkatkan produksi minyaknya.
Produksi minyak AS jadi penentu pergerakan harga minyak dunia
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga minyak mentah West Texas Intermediate (WTI) bergerak naik pada perdagangan Jumat (16/11). Hingga pukul 16.40 WIB, Jumat (16/11), harga minyak WTI untuk pengiriman Desember 2018 di New York Mercantile Exchange tercatat berada di level US$ 57,16 per barel. Harga tersebut meningkat 1,23% dari hari sebelumnya yang sebesar US$ 56,46 per barel. Harga minyak mentah telah menguat tiga hari berturut-turut, pasca jatuh ke level US$ 55,69 pada Selasa lalu (16/11). Kala itu, harga minyak WTI berada di level terendahnya sejak November 2017. Analis Monex Investindo Futures Ahmad Yudiawan mengatakan, dari sisi fundamental, pergerakan harga minyak berkaitan dengan kecenderungan Amerika Serikat (AS) untuk meningkatkan produksi minyaknya.