JAKARTA. Produksi minyak kelapa sawit PT Astra Agro Lestari Tbk (AALI) sedikit mengering. Sampai Agustus, AALI memproduksi 1,13 juta ton Crude Palm Oil (CPO). Angka tersebut turun tipis 0,3% dari 1,14 juta ton di periode yang sama tahun sebelumnya. "Penurunan ini disebabkan oleh produksi Tandan Buah Segar (TBS) AALI yang turun dan diimbangi dengan pembelian buah dari pihak eksternal yang naik," sebut Direktur Keuangan AALI Rudy, dalam buletin yang diterbitkan perseroan, Rabu, (30/9). Produksi TBS nukleus perusahaan perkebunan milik Grup Astra ini berkurang 0,7% dari 3,69 juta ton menjadi 3,66 juta ton. Sedangkan, AALI menggenjot pembelian TBS dari pihak eksternal. Ini terlihat dari produksi TBS eksternalnya yang meningkat 6% dari 1,52 juta ton ke posisi 1,61 juta ton.
Produksi minyak sawit AALI turun tipis
JAKARTA. Produksi minyak kelapa sawit PT Astra Agro Lestari Tbk (AALI) sedikit mengering. Sampai Agustus, AALI memproduksi 1,13 juta ton Crude Palm Oil (CPO). Angka tersebut turun tipis 0,3% dari 1,14 juta ton di periode yang sama tahun sebelumnya. "Penurunan ini disebabkan oleh produksi Tandan Buah Segar (TBS) AALI yang turun dan diimbangi dengan pembelian buah dari pihak eksternal yang naik," sebut Direktur Keuangan AALI Rudy, dalam buletin yang diterbitkan perseroan, Rabu, (30/9). Produksi TBS nukleus perusahaan perkebunan milik Grup Astra ini berkurang 0,7% dari 3,69 juta ton menjadi 3,66 juta ton. Sedangkan, AALI menggenjot pembelian TBS dari pihak eksternal. Ini terlihat dari produksi TBS eksternalnya yang meningkat 6% dari 1,52 juta ton ke posisi 1,61 juta ton.