Produksi Newmont Turun 28,9%



JAKARTA. Hingga enam bulan pertama tahun 2013, PT Newmont Nusa Tenggara telah merealisasikan produksi emas 27.000 ons troi (oz). Produksi ini turun 28,9% ketimbang periode yang sama tahun lalu yang sebesar 38.000 oz. (satu oz setara dengan 28,35 gram).

Rubi Purnomo, Juru Bicara Newmont Nusa Tenggara bilang, penurunan produksi terjadi karena kegiatan penambangan di Batu Hijau masih dalam fase keenam atau tahap pengupasan tanah permukaan. Tapi, "Kami tetap on track untuk mencapai target produksi tahun ini," katanya kepada KONTAN, Jumat (26/7).

Newmont juga berhasil memproduksi 76 pon tembaga pada semester I-2013. Hasil ini turun 10,6% ketimbang produksi tembaga semester I-2012 yang mencapai 85 juta pon.


Pada kuartal II-2013, Newmont merealisasikan belanja modal US$ 33 juta. Berarti total belanja modal yang telah terserap hingga semester I-2013 mencapai US$ 56 juta.

Sementara itu, produksi emas dan tembaga yang diatribusikan ke induk perusahaan di Amerika Serikat pada semester I-2013 masing-masing sebesar 13.000 oz dan 38 juta pon.

Meski produksi semester I melorot, tapi Newmont optimistis mencapai target produksi tahun 2013. Catatan saja, tahun ini, Newmont mematok produksi emas 65.000 oz, tembaga 192 juta pon, dan perak sebanyak 400.000 oz.

Hingga akhir tahun, produksi Newmont tetap dalam tahap fase keenam yang berkadar mineral (grade) rendah. "Kami berharap bisa memperoleh grade yang lebih tinggi pada 2014," kata Rubi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Herlina Kartika Dewi