JAKARTA. Walaupun ada masalah pasokan gas di dalam negeri, pasokan gas untuk industri pupuk rupanya tidak terganggu. Buktinya, produksi pupuk pada tahun 2009 lalu bisa mencapai target yang dipatok awal tahun. Bahkan, tahun 2009, PT Pupuk Kalimantan Timur (PKT) membukukan rekor produksi pupuk tertinggi, yaitu 2,4 juta ton pupuk urea dan 1,8 juta ton amoniak. "Angka tersebut sekaligus juga tercatat sebagai jumlah produksi tertinggi yang pernah dicapai pabrik pupuk di Indonesia," kata Direktur Utama PKT Hidayat Nyakman. Menurutnya, jumlah produksi tersebut sudah hampir menyamai kapasitas terpasang pabrik milik PKT tersebut.
Produksi Pupuk 2009 Mencapai Target
JAKARTA. Walaupun ada masalah pasokan gas di dalam negeri, pasokan gas untuk industri pupuk rupanya tidak terganggu. Buktinya, produksi pupuk pada tahun 2009 lalu bisa mencapai target yang dipatok awal tahun. Bahkan, tahun 2009, PT Pupuk Kalimantan Timur (PKT) membukukan rekor produksi pupuk tertinggi, yaitu 2,4 juta ton pupuk urea dan 1,8 juta ton amoniak. "Angka tersebut sekaligus juga tercatat sebagai jumlah produksi tertinggi yang pernah dicapai pabrik pupuk di Indonesia," kata Direktur Utama PKT Hidayat Nyakman. Menurutnya, jumlah produksi tersebut sudah hampir menyamai kapasitas terpasang pabrik milik PKT tersebut.