KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemulihan kinerja industri manufaktur dalam negeri berangsur menunjukkan perbaikan dari bulan ke bulan. Pada Mei 2021, Purchasing Manager’s Index (PMI) Manufaktur Indonesia berhasil memecahkan rekor dengan menembus level 55,3 atau melebihi negara-negara manufaktur lainnya seperti China, Vietnam, Korea Selatan, dan India. Menteri Perindustrian Agus Gumiwang menyatakan, hasil tersebut tidak hanya memecahkan rekor, melainkan juga menumbuhkan optimisme bahwa pemulihan industri di kuartal II-2021 ke arah yang positif akan berjalan lancar. Dia menegaskan, pemerintah bertekad untuk terus berupaya menciptakan iklim usaha yang kondusif. Hal ini guna mempertahankan dan meningkatkan performa industri manufaktur dalam negeri agar bisa semakin berekspansi sehingga mengakselerasi pemulihan ekonomi nasional.
Produsen komponen elektronika terus didorong masuk ke pasar ekspor
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemulihan kinerja industri manufaktur dalam negeri berangsur menunjukkan perbaikan dari bulan ke bulan. Pada Mei 2021, Purchasing Manager’s Index (PMI) Manufaktur Indonesia berhasil memecahkan rekor dengan menembus level 55,3 atau melebihi negara-negara manufaktur lainnya seperti China, Vietnam, Korea Selatan, dan India. Menteri Perindustrian Agus Gumiwang menyatakan, hasil tersebut tidak hanya memecahkan rekor, melainkan juga menumbuhkan optimisme bahwa pemulihan industri di kuartal II-2021 ke arah yang positif akan berjalan lancar. Dia menegaskan, pemerintah bertekad untuk terus berupaya menciptakan iklim usaha yang kondusif. Hal ini guna mempertahankan dan meningkatkan performa industri manufaktur dalam negeri agar bisa semakin berekspansi sehingga mengakselerasi pemulihan ekonomi nasional.