KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani mengatakan, di tahun 2017 anggaran untuk pendidikan di Indonesia mencapai Rp 440 triliun. Artinya, pemerintah telah mengalokasikan 20 % dari total Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) untuk sektor ini. Angka ini meningkat dibandingkan 10 tahun lalu yang hanya Rp 140 triliun. Meski begitu, pendidikan di Indonesia masih tertinggal jauh dibandingkan dengan Vietnam. Padahal negara tetangga tersebut juga memiliki anggaran pendidikan yang sama dengan Indonesia. Salah satu faktor penyebab rendahnya kualitas pendidikan di Indonesia adalah masalah guru atau tenaga pengajar. Sekitar 25 % guru mempunyai kemampuan akademis yang kurang memadai.
Program Pelita Guru bantu penuhi kompetensi guru
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani mengatakan, di tahun 2017 anggaran untuk pendidikan di Indonesia mencapai Rp 440 triliun. Artinya, pemerintah telah mengalokasikan 20 % dari total Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) untuk sektor ini. Angka ini meningkat dibandingkan 10 tahun lalu yang hanya Rp 140 triliun. Meski begitu, pendidikan di Indonesia masih tertinggal jauh dibandingkan dengan Vietnam. Padahal negara tetangga tersebut juga memiliki anggaran pendidikan yang sama dengan Indonesia. Salah satu faktor penyebab rendahnya kualitas pendidikan di Indonesia adalah masalah guru atau tenaga pengajar. Sekitar 25 % guru mempunyai kemampuan akademis yang kurang memadai.