KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Palapa Timur Telematika (PTT) atau Badan Usaha Pelaksana dari Proyek Palapa Ring Timur berkerja sama dengan Balai Besar Taman Nasional Teluk Cenderawasih (BBTNTC) menjalankan program transplantasi terumbu karang. Kegiatan transplantasi tersebut dilakukan di Pulau Apimasum. Program tersebut melibatkan masyarakat Kampung Yomakan dan beberapa Kelompok binaan BBTNTC. Ini merupakan kali ketiga program itu digelar sejak tahun 2021. Eddy Siahaan, Direktur Operasional PTT mengungkapkan, ada sebanyak 100 buah jaring laba-laba atau dikenal dengan spider web yang berisikan 10 hingga 15 bibit dari terumbu karang dilepaskan di sekitar Pulau Apimasum.
Program Transplantasi Terumbu Karang Semakin Digalakkan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Palapa Timur Telematika (PTT) atau Badan Usaha Pelaksana dari Proyek Palapa Ring Timur berkerja sama dengan Balai Besar Taman Nasional Teluk Cenderawasih (BBTNTC) menjalankan program transplantasi terumbu karang. Kegiatan transplantasi tersebut dilakukan di Pulau Apimasum. Program tersebut melibatkan masyarakat Kampung Yomakan dan beberapa Kelompok binaan BBTNTC. Ini merupakan kali ketiga program itu digelar sejak tahun 2021. Eddy Siahaan, Direktur Operasional PTT mengungkapkan, ada sebanyak 100 buah jaring laba-laba atau dikenal dengan spider web yang berisikan 10 hingga 15 bibit dari terumbu karang dilepaskan di sekitar Pulau Apimasum.