KONTAN.CO.ID - JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengungkapkan bahwa proyek pembangunan pabrik smelter PT Freeport Indonesia di Kabupaten Gresik, Jawa Timur telah mencapai 72% kemajuannya. Dengan pencapaian ini, diharapkan pembangunan smelter dapat selesai sebelum Mei 2024. "Dengan rasa syukur, proyek ini telah mencapai lebih dari 72% sekarang ini, dan harapannya semuanya akan selesai sebelum Mei 2024," kata Jokowi dalam sebuah wawancara di Kanal YouTube Sekretariat Presiden pada Selasa (20/6). Presiden menekankan bahwa smelter merupakan fondasi penting bagi Indonesia untuk menjadi negara maju di masa depan. Keberadaan pabrik smelter di dalam negeri akan meningkatkan daya saing Indonesia dan mengubah ketergantungan ekonomi dari sektor konsumsi ke sektor produksi.
Progres Pembangunan Pabrik Smelter Freeport di Gresik Capai 72%, Ini Harapan Jokowi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengungkapkan bahwa proyek pembangunan pabrik smelter PT Freeport Indonesia di Kabupaten Gresik, Jawa Timur telah mencapai 72% kemajuannya. Dengan pencapaian ini, diharapkan pembangunan smelter dapat selesai sebelum Mei 2024. "Dengan rasa syukur, proyek ini telah mencapai lebih dari 72% sekarang ini, dan harapannya semuanya akan selesai sebelum Mei 2024," kata Jokowi dalam sebuah wawancara di Kanal YouTube Sekretariat Presiden pada Selasa (20/6). Presiden menekankan bahwa smelter merupakan fondasi penting bagi Indonesia untuk menjadi negara maju di masa depan. Keberadaan pabrik smelter di dalam negeri akan meningkatkan daya saing Indonesia dan mengubah ketergantungan ekonomi dari sektor konsumsi ke sektor produksi.